Naive Cleansing Oil

Do you wear makeup everyday? So what happens if you wear makeup everyday and too lazy to remove your makeup before bad? Nggak kebayang deh kalau misal aku pakai makeup tebal setiap hari, yang aku pikirin pasti bersihin makeupnya sampai benar-benar bersih. Yang paling sulit untuk dibersihkan itu biasanya mascara dan eyeliner. Jadi kadang, kalau aku bersihin makeup ga sampe bener-bener bersih terus aku tinggal tidur gitu aja. Besoknya muncul jerawat, terus langsung bad mood deh seharian hahaha.


Last week aku dapat paket yang isinya itu adalah Kracie Beauty Hampers dari Kawaii Beauty Japan. Salah satu produk yang terdapat di dalamnya yaitu Naive Cleansing Oil. Nah dengan adanya cleansing oil ini, kayaknya bisa jadi sebuah solusi ya untuk remove our makeup perfectly, dengan mudah, secara menyeluruh dan EXPRESS!


Naive cleansing oil dipercaya mampu membersihkan wajah dari alas bedak, makeup dan maskara dengan praktis dan cepat, namun tetap menjaga kelembaban kulit kita dengan kandungan minyak biji bunga matahari dan minyak zaitun.


Dikemas dalam kemasan pump bottle yang terbuat dari plastik tebal berwarna biru transparan. Teksturnya hampir seperti air namun tidak terlalu cair dan tidak terlalu oily. Yang pasti, mudah dibersihkan!

How to use:
Caranya mudah banget! Ga perlu menggunakan kapas, cukup pump the cleansing oil bottle 4 kali di telapak tangan kamu. Setelah itu usapkan ke wajah, lalu gosok perlahan di area yang menggunakan waterproof makeup. Kemudian bilas dengan air bersih. Praktis kan?


Cleansing oil ini juga bisa diaplikasikan dengan tangan yang basah lho. Jadi kita ga perlu cuci muka berkali-kali. Cukup sekali saja membersihkan kulit wajah kita dengan menggunakan Naive cleansing oil!


With love,
Ririe Prameswari

♥♥♥♥♥♥

If you have any question please don't hesitate to ask me on http://ask.fm/Ririeprams
Jangan ragu untuk bertanya ke : http://ask.fm/Ririeprams

No comments